Astra Friendly Company

 

Astragraphia menerapkan Astra Friendly Company (AFC) dalam pelaksanaan tanggung jawab sosial (CSR) yang sistematis dengan mempertimbangkan hak-hak pemangku kepentingan. Astra Friendly Company (AFC) merupakan pedoman pelaksanaan tanggung jawab sosial berdasarkan referensi dari berbagai standar dan/atau panduan nasional maupun internasional. Audit AFC dilaksanakan secara berkala oleh Astragraphia sesuai arahan dari induk Perusahaan Astra. Terdapat beberapa kriteria sistem manajemen yang menjadi indicator penilaian AFC, yaitu: value, mindset, behaviuor, implementasi program CSR, persepsi masyarakat, dan donasi. Melalui pedoman ini, program-program sosial kemasyarakatan Astragraphia terus memperhatikan kualitas program dan dampak jangka Panjang sehingga dapat mendorong kesejahteraan Masyarakat dan berkontribusi terhadap pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), terutama di bidang Kesehatan, Pendidikan, lingkungan, dan kewirausahaan.

Pada tahun 2023, asesmen AFC Astragraphia difokuskan pada Cabang Denpasar dengan hasil akhir Bintang 4 untuk Skala 2.